Iklan Beranda

jtvbojonegoro
Rabu, 02 September 2020, 16:20 WIB
Last Updated 2020-09-02T09:28:29Z
TubanViewer

Sosok Mayat Bayi Ditemukan Di Tempat Whudu Musholla


TUBAN - Sesosok mayat bayi, ditemukan terbungkus kantong plastik di tempat wudhu musholla makam ronggolawe kabupaten tuban, rabu siang. bayi tersebut, dipastikan baru lahir, karena plasenta masih menempel dan darah segar masih membasahi kulitnya. diduga, bayi merupakan hasil hubungan gelap orang tuanya, sehingga sengaja dibuang.

Warga sekitar makam ronggolawe di kelurahan sidomulyo, kabupaten tuban, rabu siang, dihebohkan dengan penemuan sesosok mayat bayi. mayat anak manusia ini, terbungkus kantong plastik tergeletak di tempat wudhu musholla makam setempat.
 
Mayat ditemukan pertama kali oleh kasdi, petugas kebersihan musholah. pria lanjut usia ini awalnya curiga dengan bercak darah dan kantong plastik yang tergeletak di tempat wudhu. setelah dibuka, ternyata berisi sesosok mayat bayi terbungkus kain.
 
Bayi diperkirakan baru lahir belum genap sehari. selain plasenta masih menempel, tubuhnya juga berlumuran darah segar. diduga bayi ini hasil hubungan gelap orang tuanya.
 
Guna kepentingan penyelidikan, aparat kepolisian mengevakuasi mayat bayi ke kamar jenazah rumah sakit umum daerah tuban, untuk dilakukan otopsi.
 
Sementara itu, kapolsek tuban kota, akp geng wahono, mengatakan. pihak kepolisian, hingga kini belum mengetahui jenis kelamin mayat bayi ini. selanjutnya, petugas akan melakukan olah tempat kejadian perkara, serta mencari keterangan dari warga sekitar, dan mencari rekaman cctv di sekitar lokasi kejadian.