Iklan Beranda

jtvbojonegoro
Selasa, 21 Juli 2020, 15:16 WIB
Last Updated 2020-07-21T08:17:13Z
BojonegoroViewer

13 Pasien Covid-19 Sembuh, Bojonegoro Jadi Zona Orange


BOJONEGORO - Kabar baik datang dari kabupaten bojonegoro, sesuai hasil update peta persebaran covid-19 di wilayah kabupaten bojonegoro, ada penambahan 13 pasien positif yang dinyatakan sembuh. Bahkan, saat ini kabupaten bojonegoro menjadi zona orange di jawa timur.

Berdasarkan update data terkini yang dirilis tim gugus tugas penanggulangan dan percepatan penanganan covid-19 kabupaten bojonegoro, tadi malam. Peta persebaran covid-19 di wilayah kabupaten bojonegoro, ada penambahan 13 pasien positif dinyatakan sembuh.

Bahkan yang cukup menggembirakan. Selama 2 hari terakhir penambahan pasien sembuh terus bertambah, juru bicara gugus tugas penanggulangan dan percepatan penanganan virus corona (covid-19) kabupaten bojonegoro, masirin mengatakan. Ada 13 warga bojonegoro yang semula dinyatakan positif terinfeksi virus corona, hari ini dinyakatan sembuh atau sehat.

Dari kasus konfirmasi positif yang dinyatakan sembuh 13 orang tersebut, tersebar di kecamatan dander 4 orang, kepohbaru 2 orang, baureno 2 orang, ngasem 2 orang, malo 1 orang, ngambon 1 orang dan bojonegoro 1 orang.

Disamping masih ada penambahan baru sebanyak 2 orang di kecamatan dander dan 1 orang meninggal dunia di kecamatan sumberrejo, sehingga kasus konfirmasi positif 72 orang.

Konfirmasi positif kumulatif sebanyak 222 orang, meliputi dirawat 72 orang, sembuh 128 orang dan meninggal dunia 22 orang, untuk kasus suspect sebanyak 16 orang.

Diketahui pemkab bojonegoro melalui tim gugus tugas covid-19, tetap melakukan upaya antisipasi dan pencegahan. Bahkan memasuki era new normal ini. Rapid test massal dan sterilisasi, digelar secara rutin, minimal seminggu sekali. Kegiatan ini, dilakukan di tempat-tempat yang dianggap berpotensi menjadi klaster baru penularan covid-19.