Iklan Beranda

Sketsa Bengawan
Rabu, 02 Desember 2020, 17:17 WIB
Last Updated 2020-12-02T10:17:24Z
TubanViewer

1.500 Warga NU Tuban Ikuti Apel Siaga Pilkada Damai

Reporter: Khusni Mubarok

TUBAN - Pimpinan cabang nahdlatul ulama kabupaten tuban, rabu pagi, menggelar apel siaga pilkada damai di kantor pcnu jalan diponegoro tuban. Apel yang diikuti sedikitnya 1.500 orang ini, dihadiri oleh perwakilan badan otonom NU dan dipimpin wakil rais syuriah pcnu tuban, kiai haji syariful wafa.

Apel siaga yang digelar jelang pilkada serentak 9 desember 2020 ini bertujuan untuk menjaga identitas ahlussunah wal jamaah annahdliyah. Selanjutnya, sebagai bentuk bela negara, yaitu menjaga nkri khususnya tanggungjawab nu untuk menyukseskan pilkada tuban 2020 ini.

apel siaga ini, digelar dengan menerapkan protokol kesehatan. Setiap peserta yang hadir wajib dilakukan cek suhu tubuh, memakai hand sanitizer, serta wajib memakai masker.

Wakil rais syuriah PCNU tuban, kiai haji syariful wafa, mengatakan. Seluruh elemen nu diserukan mengawal proses pesta demokrasi sampai tuntas. Selain itu, pcnu tuban tidak ingin kecolongan sedikit pun, sehingga seluruh elemen NU di tuban harus mengawal pilkada dan memastikan berjalan aman sampai selesai.

Jika ada oknum yang berusaha mengganggu pilkada, menurutnya adalah musuh negara. Bila hal seperti itu terjadi, maka semua kader nu akan melakukan bela negara.