Iklan Beranda

Sketsa Bengawan
Rabu, 15 September 2021, 14:32 WIB
Last Updated 2021-09-15T07:58:20Z
TubanViewerViral

Viral! Tak Terima Ditilang, Sopir Truk Muatan Sapi Blokir Pantura


TUBAN - Seperti terekam dalam video amatir warga, sejumlah truk pengangkut sapi memblokir jalur pantura kabupaten tuban, tepatnya di desa gesing, kecamatan palang, tuban. Aksi yang dilakukan para sopir truk muatan sapi ini viral di media sosial.

Aksi blokir jalan itu terjadi, lantaran mereka tidak terima saat rekannya ditilang polisi yang bertugas pengaturan lalu lintas. Aksi ini membuat jalur pantura tuban dari arah surabaya maupun semarang sempat macet panjang. Pasalnya, para sopir truk sengaja melintangkan kendaraannya di tengah jalan serta menggerudug pos lalu lintas setempat.

Kasat lantas polres tuban, akp arum inambala, membenarkan adanya kejadian ini. Menurutnya, aksi para sopir truk itu terjadi, karena adanya provokasi dari salah satu sopir truk pengangkut sapi, yang tidak terima ditilang petugas. Padahal, penilangan dilakukan lantaran truk tersebut mengangkut sapi sekaligus mengangkut banyak orang di bak belakang.

Selain itu, penumpang dikabin depan truk juga tidak menggunakan sabuk pengaman. Selain agar disiplin peraturan lalu lintas, penilangan juga dilakukan agar para sopir dan masyarakat tertib berlalu lintas.

Atas peristiwa ini, satlantas polres tuban menghimbau, agar masyarakat dapat mematuhi aturan berlalu lintas, demi keselamatan. Selain itu, kedepan satlantas akan meningkatkan penegakan hukum, untuk mengurangi pelanggaran lalu lintas.