Iklan Beranda

Sketsa Bengawan
Rabu, 13 April 2022, 15:17 WIB
Last Updated 2022-04-13T09:25:27Z
TubanViewerViral

Sunan Bejagung Lor, Penyebar Agama Islam Pertama Di Tuban


SKETSA RAMADHAN - Sayyid Abdullah Asy'ary, atau sering dikenal sunan bejagung lor, yang merupakan paman dari sunan ampel, dimakamkan di desa bejagung, kecamatan semanding, kabupaten tuban. Belau dikenal sebagai penyebar agama islam pertama di kabupaten tuban bersama dengan kakaknya Sayyid Maulana Ibrahim, atau sering dikenal asmoroqondi.

Sunan bejagung, dulu sering dipanggil mbah modin asy'ary bejagung, dikarenakan beliau berasal dari negeri arab. Bersama dengan ayahnya, beliau datang ke pulau jawa dan menyebarkan agama islam pertama di pulau jawa, khususnya di majapahit.

Saat sudah banyak pemeluk ajaran islam di majapahit, sunan bejagung lor bersama dengan kakaknya sayyid maulana ibrahim, ditugaskan menyebarkan agama islam di tuban. Pasalnya, saat itu tuban memiliki pelabuhan terbesar di pulau jawa. Sehingga ajaran islam, sulit berkembang lantaran banyaknya pendatang dari berbagai negara salah satunya china.

Berdasarkan sejumlah literatur, bukti peninggalan di sekitar kompleks makam setempat. Sunan bejagung lor dipercaya sebagai generasi pertama wali penyebar agama islam di pulau jawa pada tahun 1.300 an masehi. Hingga kini, makam sunan bejagung lor, selalu menjadi jujugan para peziarah baik dari dalam tuban maupun luar tuban.

Sementara itu, kompleks makam sunan bejagung merupakan salah satu cagar budaya warisan kerajaan islam. Disini ada delapan situs bersejarah. Selain gapura yang masih menggambarkan era perkembangan kerajaan islam, terdapat pula cungkup makam. Usia tertua bangunan cagar budaya disini berdiri sejak 1300-an, sementara sebagian bangunan didirikan pada 1700-an.