Iklan Beranda

Sketsa Bengawan
Jumat, 04 Desember 2020, 14:10 WIB
Last Updated 2020-12-04T08:23:13Z
Pojok PituViewer

Diterjang Banjir, Jembatan Antar Desa Putus

Reporter: M. Ramzi

MAGETAN - Hujan deras yang terjadi di kabupaten magetan dalam beberapa hari terahir menyebabkan sebuah jembatan di desa kedungpanji kecamatan lembeyan kabupaten magetan, terputus.

Selain karena derasnya arus sungai, banyaknya tumpukan sampah bambu di bawah jembatan yang menyumbat gorong-gorong, menjadi penyebab jembatan yang menghubungkan antar desa ini putus.

salah satu warga sekitar, nanang zainuddin, menjelaskan, jembatan tersebut, merupakan penghubung antar desa kedungpanji dengan desa nguri kecamatan lembeyan magetan. Juga jalur alternatif menuju kabupaten ponorogo.

Karena jembatan terputus, aktivitas perekonomian warga, jadi terganggu. Kendaraan roda atau roda empat harus memutar arah melewati jalur alternatif yang cukup jauh.

Warga berharap segara ada perhatian dari pemerintah setempat, agar jembatan ini segera dibangun, sehingga lalu lintas dan aktivitas perekonomian warga bisa normal lagi.