Iklan Beranda

Sketsa Bengawan
Selasa, 23 November 2021, 14:41 WIB
Last Updated 2021-11-23T08:35:00Z
TubanViewerViral

Diserang Hama Ulat, Panen Bawang Merah Di Tuban Turun 30 Persen



TUBAN - Masa panen tidak disambut gembira petani bawang merah di desa ngino, kecamatan semanding, kabupaten tuban. Serangan hama ulat menyebabkan hasil panen turun drastis, dan harganya anjlok hingga mencapai Rp. 4.000 per kilogram.
 
Hama ulat menyerang bagian batang tanaman. Hewan melata ini menyerap nutrisi, sehingga mengganggu pertumbuhan umbi bawang merah. Kondisi ini membuat umbi bawang tidak mampu tumbuh optimal, dan berukuran lebih kecil.
 
Akibatnya, hasil panen turun drastis hingga mencapai tiga puluh persen. Jika biasanya panen seperti ini mampu menghasilkan tiga ton bawang merah, maka kini diperkirakan hanya dua ton saja. Bahkan harganya juga anjlok dari sebelumnya Rp. 18.000 per kilogram, menjadi Rp. 14.000 per kilogram.
 
Berbagai upaya telah dilakukan petani untuk membasmi hama ulat, namun tidak berhasil. Petani berharap kedepan pemerintah daerah memberi bantuan terhadap penanganan hama.