Iklan Beranda

Sketsa Bengawan
Jumat, 03 Desember 2021, 14:47 WIB
Last Updated 2021-12-03T09:00:35Z
BojonegoroViewerViral

Ratusan Warga Miskin Dan Lansia Di Bojonegoro Terima Sembako Gratis



BOJONEGORO - Penyaluran bantuan berlangsung di dua titik. Salahsatunya dibalai desa banjaran, kecamatan boerno, bojonegoro. Sejak pagi hari, warga yang umumnya para lansia berbondong-bondong memadati balai desa setempat.

Untuk mencegah antrian. Bantuan disalurkan dengan tatacara protokol kesehatan yang dipandu petugas kepolisian, tni, dan linmas.

Adapun bantuan yang diberikan sejumlah 300 paket, terdiri dari satu kantong beras, beserta bahan pokok lainnya, seperti minyak goreng, dan gula.

Salahsatu warga, sumiatun mengaku cukup senang dan bersyukur mendapat bantuan gratis ditengah kondisi yang sedang sulit akibat dampak pandemi.

Selain membantu warga terdampak pandemi. Kegiatan ini juga dalam rangka bhakti sosial hari amal bhakti kementrian agama. Diharapkan melalui kegiatan ini, dapat membantu meringankan beban ekonomi masyarakat, tetap semangat dan bangkit dari masa pandemi yang panjang.

Selain pembagian sembako. Kegiatan ini juga dirangkai dengan pengobatan gratis, serta vaksinasi bagi warga yang belum pernah divaksin, dosis satu maupun dua.