Iklan Beranda

Sketsa Bengawan
Selasa, 12 April 2022, 15:37 WIB
Last Updated 2022-04-12T08:47:44Z
TubanViewerViral

Sopir Ngantuk, Truk Ekspedisi Terguling Masuk Parit Di Pantura Tuban


TUBAN - Truk box ini mengalami kecelakaan di jalur nasional pantura tepatnya di desa gesing, kecamatan semanding, kabupaten tuban, pada selasa pagi. Kendaraan milik jasa pengiriman barang ini, terjun masuk parit kawasan hutan jati pakah, sedalam tiga meter.
 
Kecelakaan tunggal ini, diduga disebabkan pengemudi truk box, mohammad asrori, mengalami  kelelahan dan mengantuk. Kendaraan yang melaju kencang dari arah surabaya menuju tuban kota tiba-tiba oleng keluar jalur kanan. Kendaraan sempat menabrak pohon, lalu terjun masuk parit.
 
Meski sempat terguling, namun pengemudi truk box hanya mengalami luka ringan. Selanjutnya, korban dibawa rekan-rekannya ke kantor untuk menjalani perawatan. Sementara truk box yang terguling hingga selasa siang masih di lokasi kejadian.

Menurut kanit laka lantas polres tuban, ipda eko sulistyono, kecelakaan tunggal ini terjadi akibat sopir mengantuk dan kelelahan. Kondisi ini membuat kendaraan oleng keluar jalur dan masuk parit.
 
Polisi menghimbau pengendara untuk meningkatkan kewaspadaan dalam berkendara di jalur pantura. Terlebih menjelang musim mudik lebaran, petugas menghimbau pengguna jalan lebih memperhatikan rambu-rambu, khususnya daerah rawan kecelakaan.