Iklan Beranda

Sketsa Bengawan
Kamis, 26 Mei 2022, 14:26 WIB
Last Updated 2022-05-26T07:26:44Z
Pojok PituViewerViral

Detik-Detik Truk Muatan 27 Ton Kertas Terguling Di Jalan Menikung


JOMBANG - Inilah detik-detik kecelakaan tunggal sebuah truk tronton sarat muatan yang terjadi di jalan raya mastrib, desa kepuhkembeng, kecamatan peterongan, kabupaten jombang, pada rabu siang. Diduga, karena terlalu banyak muatan saat jalan menikung, truk tronton tiba-tiba terguling.
 
Truk ini  dikemudikan sarji, 67 tahun, warga desa jatipuro, kecamatan jatipuro, karanganyar.  Kendaraan ini terguling di jalan satu arah jombang menuju surabaya. Truk nopol AD 8160 QA ini diketahui mengangkut limbah kertas sebanyak 27 ton.

Sukirno saksi mata mengatakan truk awalnya melaju dari arah barat ke timur. Dari jarak jauh kendaraan ini sudah terlihat kelebihan muatan hingga miring ke kanan. Apesnya saat jalan menikung truk langsung terguling.

Petugas kepolisian dari satlantas polres jombang langsung melakukan penanganan. Petugas mengatur arus lalu lintas untuk mempermudah proses evakuasi. Banyaknya muatan membuat proses evakuasi berjalan lambat. Petugas harus mendatangkan alat berat untuk memindahkan muatan tersebut.