BOJONEGORO - Komisi Pemilihan Umum (KPU) Kabupaten Bojonegoro telah menyelesaikan rekapitulasi penghitungan perolehan suara di Aula KPU setempat, Rabu (04/12/2024) dini hari.
Rekap yang digelar mulai selasa pagi tersebut diikuti oleh panitia pemilihan kecamatan atau PPK se Kabupaten Bojonegoro, Komisioner KPU dan Bawaslu Bojonegoro, serta saksi masing masing paslon.
Pantauan JTV di lokasi, rapat pleno diawali dengan pembacaan hasil rekapitulasi penghitungan suara tingkat kecamatan. Dimana satu-persatu PPK menyampaikan hasil rekap yang sebelumnya telah digelar di tingkat kecamatan.
Hasilnya, pasangan Gubernur dan Wakil Gubernur Jawa Timur nomor urut 01 Luluk Nur Hamidah dan Lukman Khakim mendapatkan 44.889 suara. Kemudian paslon 02 Khofifah Indar Parawansa dan Emil Elestianto Dardak mendapat sebanyak 543.131 suara.
Sementara paslon nomor urut 03 Tri Rismaharini dan Zahrul Azhar Asumta mendapat 159.643 suara. Khofifah-Emil menang telak di seluruh kecamatan yang ada di Bojonegoro.
Sedangkan untuk hasil pemilihan Bupati dan Wakil Bupati Kabupaten Bojonegoro. Pasangan nomor urut 1 Teguh Haryono dan Farida Hidayati mendapatkan 83.709 suara, sementara pasangan nomor urut 2 Setyo Wahono dan Nurul Azizah mendapatkan sebanyak 701.249 suara.
Dari rekap ini diketahui, Wahono-Nurul menang telak di seluruh kecamatan di Bojonegoro. “Untuk jumlah seluruh suara sah sebanyak 784.958 suara. Kemudian jumlah suara tidak sah 20.752 suara, dan jumlah seluruh suara sah dan tidak sah sebanyak 805.710 suara,” jelas Robby Adi Perwira, Ketua KPU Bojonegoro.
Diketahui jumlah DPT Kabupaten Bojonegoro sebanyak 1.026.363 jiwa, terdiri dari laki laki 510.516 jiwa dan perempuan 515.847 jiwa. Sementara jumlah pemilih dalam daftar pemilih tetap yang menggunakan hak pilihnya sebanyak 804.441 jiwa, terdiri dari laki laki 375.663 jiwa dan perempuan 428.778 jiwa. (edo/rok)
Rekap yang digelar mulai selasa pagi tersebut diikuti oleh panitia pemilihan kecamatan atau PPK se Kabupaten Bojonegoro, Komisioner KPU dan Bawaslu Bojonegoro, serta saksi masing masing paslon.
Pantauan JTV di lokasi, rapat pleno diawali dengan pembacaan hasil rekapitulasi penghitungan suara tingkat kecamatan. Dimana satu-persatu PPK menyampaikan hasil rekap yang sebelumnya telah digelar di tingkat kecamatan.
Hasilnya, pasangan Gubernur dan Wakil Gubernur Jawa Timur nomor urut 01 Luluk Nur Hamidah dan Lukman Khakim mendapatkan 44.889 suara. Kemudian paslon 02 Khofifah Indar Parawansa dan Emil Elestianto Dardak mendapat sebanyak 543.131 suara.
Sementara paslon nomor urut 03 Tri Rismaharini dan Zahrul Azhar Asumta mendapat 159.643 suara. Khofifah-Emil menang telak di seluruh kecamatan yang ada di Bojonegoro.
Sedangkan untuk hasil pemilihan Bupati dan Wakil Bupati Kabupaten Bojonegoro. Pasangan nomor urut 1 Teguh Haryono dan Farida Hidayati mendapatkan 83.709 suara, sementara pasangan nomor urut 2 Setyo Wahono dan Nurul Azizah mendapatkan sebanyak 701.249 suara.
Dari rekap ini diketahui, Wahono-Nurul menang telak di seluruh kecamatan di Bojonegoro. “Untuk jumlah seluruh suara sah sebanyak 784.958 suara. Kemudian jumlah suara tidak sah 20.752 suara, dan jumlah seluruh suara sah dan tidak sah sebanyak 805.710 suara,” jelas Robby Adi Perwira, Ketua KPU Bojonegoro.
Diketahui jumlah DPT Kabupaten Bojonegoro sebanyak 1.026.363 jiwa, terdiri dari laki laki 510.516 jiwa dan perempuan 515.847 jiwa. Sementara jumlah pemilih dalam daftar pemilih tetap yang menggunakan hak pilihnya sebanyak 804.441 jiwa, terdiri dari laki laki 375.663 jiwa dan perempuan 428.778 jiwa. (edo/rok)