Iklan Beranda

Sketsa Bengawan
Selasa, 17 Agustus 2021, 14:41 WIB
Last Updated 2021-08-17T07:42:19Z
TubanViewerViral

Upacara HUT RI Dengan Aksi Teatrikal Bahaya Covid-19


TUBAN -Upacara hari kemerdekaan republik Indonesia, digelar berbeda di madrasah ibtidaiyah muhammadiyah 3 panyuran, kecamatan palang, kabupaten tuban, pada selasa pagi. Pihak sekolah sengaja menggelar upacara bendera terbatas dengan prokes ketat.
 
Mulai dari pembina upacara, petugas, dan peserta yang terdiri dari guru dan siswa memakai masker, berjaga jarak dan beberapa memakai sarung tangan. Upacara bendera berlangsung khidmat, meskipun dua tahun terakhir tidak pernah ada upacara setiap hari senin karena covid-19.
 
Setelah upacara bendera, dilanjutkan dengan teatrikal covid-19 yang melibatkan para siswa dan guru sekolah setempat. Terlihat ada tiga siswa laki-laki yang mengenakan kostum corona. Mereka berkeliling di halaman sekolah, hingga menghampiri siswa maupun guru yang sedang beraktivitas. Namun, mereka tidak bisa diserang, karena taat prokes.
 
Di tengah jalan, rombongan virus corona ini melihat dua siswa yang tidak memakai masker sehingga langsung menyerangnya. Beruntung, dua siswa yang terpapar ini segera ditolong oleh siswa lain dan memintanya memakai masker. Melihat adanya virus berkeliaran, tim satgas covid dengan baju hazmat lengkap ini, kemudian melakukan penyemprotan disinfektan.
 
Aksi ini dilakukan untuk memberikan edukasi kepada para siswa tentang bahaya covid-19. Untuk itu, para siswa diminta untuk taat prokes dengan menghindari kerumunan, menjaga jarak, memakai masker, rutin mencuci tangan dengan sabun, serta mengurangi mobilitas.
 
Para siswa berharap, pandemi covid-19 segera berakhir, sehingga mereka bisa kembali bersekolah dan beraktifitas seperti biasa.
 
Sementara itu, kepala MI muhammadiyah-3 panyuran, chilmi muchammad mengatakan, upacara hut ri dan teatrikal anak-anak ini sebagai bentuk edukasi tentang bahaya covid-19 serta upaya mencegah serta menjaga protokol kesehatan. Edukasi dan sosialisasi kepada anak sekolah juga penting, lantaran angka sebaran covid-19 khususnya di tuban masih cukup tinggi.
 
Sekedar diketahui, saat ini tuban masuk dalam zona orange covid-19. Berdasarkan data dari dinas kesehatan tuban pada selasa pagi tercatat sebanyak 6970 terkonfirmasi positif cocid-19, 5870 diantaranya dinyatakan sembuh, 896 meninggal dunia, 204 lainnya masih menjalani perawatan di sejumlah rumah sakit.