Iklan Beranda

Sketsa Bengawan
Senin, 01 November 2021, 15:34 WIB
Last Updated 2021-11-01T08:50:45Z
TubanViewerViral

Harga Minyak Goreng Di Tuban Meroket, Tembus Rp. 18.000 Perkilogram



TUBAN - Harga minyak goreng curah di sejumlah pasar tradisional kabupaten tuban, mengalami kenaikan secara bertahap sejak 3 bulan terakhir. Kondisi tersebut salah satunya seperti terpantau di pasar tradisional montong, kabupaten tuban. 
 
Selain harganya yang terus mengalami kenaikan, stok minyak goreng curah milik para pedagang setempat juga semakin menipis. Hanya beberapa pedagang memiliki stok minyak goreng dengan jumlah terbatas.
 
Menurut para pedagang, kenaikan terjadi berulang kali secara bertahap sejak 3 bulan terakhir. Pekan lalu, mereka membeli minyak goreng curah dari para tengkulak di pusat kota dengan harga 17.100 rupiah per kilogram. Namun, kini kembali naik di kisaran harga 17.500 rupiah per kilogram. 
 
Para pedagang tidak mengetahui penyebab pasti kenaikan harga minyak goreng curah ini. Mereka mengaku hanya menjual sesuai dengan harga dipasaran. 
 
Kenaikan harga minyak goreng ini dikeluhkan para pedagang gorengan dan makanan. Kini, para pembeli mengaku mendapatkan harga minyak goreng curah di kisaran harga 18 ribu rupiah per kilogram. Padahal sebelumnya hanya dijual dengan harga 14 ribu rupiah per kilogram. 
 
Kondisi ini, membuat biaya produksi naik. Meski demikian, mereka tidak berani menaikan harga atau mengurangi ukuran gorengan, karena akan berdampak pada pelanggan. Akibatnya, mereka keuntungan mereka sangat terbatas. 
 
Para pedagang dan pembeli minyak goreng curah berharap, pemerintah segera turun tangan mengatasi persoalan ini.