Iklan Beranda

Sketsa Bengawan
Rabu, 08 Desember 2021, 15:16 WIB
Last Updated 2021-12-08T08:46:54Z
LamonganViewerViral

5 Daerah Di Lamongan Rawan Banjir Bandang



LAMONGAN - Sejak datangnya musim penghujan pada akhir bulan november 2021 lalu, banjir bandang kerap kali melanda sejumlah kawasan di kabupaten lamongan. Gundulnya hutan dan alih fungsi lahan diduga menjadi salah satu faktor pemicunya.

Terkait hal ini, badan penanggulangan bencana daerah atau bpbd kabupaten lamongan mengungkapkan bahwa sebanyak 5 kecamatan di lamongan rawan terjang banjir bandang. Yakni kecamatan mantup, ngimbang, sambeng, paciran, dan lamongan kota.

Ini setelah pihak bpbd melakukan pemetaan sejak adanya cuaca ekstrim berupa hujan deras. Banjir bandang ini dipengaruhi oleh sejumlah faktor seperti gundulnya hutan, alih fungsi lahan, pendangkalan sungai serta budaya buang sampah sembarangan. Terkait banjir bandang ini, pihak bpbd menghimbau agar masyarakat selalu waspada.