Iklan Beranda

Sketsa Bengawan
Sabtu, 29 April 2023, 15:36 WIB
Last Updated 2023-04-29T08:36:43Z
KomoditasTubanViewerViral

Paska Lebaran, Harga Bawang di Tuban Tembus Rp.40.000 Per Kilogram


TUBAN - Paska lebaran, harga bawang di sejumlah Pasar Tradisional Kabupaten Tuban melambung tinggi. Kondisi tersebut salah satunya terpantau di Pasar Baru Jalan Gajah Mada, Kabupaten Tuban, Sabtu (29/04/2023) pagi.

Kenaikan tertinggi berlaku pada bawang merah yang mengalami kenaikan hingga Rp. 8.000 per kilogram. Jika sebelumnya harga bawang merah hanya berkisar Rp.32.000 per kilogram, kini naik menjadi Rp.40.000 per kilogramnya.

Sedangkan harga bawang putih naik Rp.4.000 per kilogram. Jika sebelumnya harga bawang putih dijual Rp.28.000 per kilogram, kini naik menjadi Rp.30.000 per kilogramnya.

Sumantri, salah satu pedagang bawang di Pasar Tradisional Tuban menjelaskan, kenaikan harga bawang sudah terjadi sejak sepekan terakhir. Menurutnya, kenaikan harga dipicu oleh tingginya permintaan masyarakat yang tak sebanding dengan pasokan dari petani.

“Ini dari petani harganya sudah naik sehingga ikut naik juga. Naiknya ini sudah seminggu mas,” jelas Sumantri.

Belum diketahui hingga kapan kenaikan harga ini akan terus terjadi. Pedagang berharap agar harga bawang dapat kembali normal. (dzi/rok)