Iklan Beranda

Redaksi JTV
Sabtu, 21 Oktober 2023, 14:38 WIB
Last Updated 2023-10-25T08:11:28Z
Hukum | PeristiwaTubanViewerViral

Penemuan Jasad Pria di Bawah Tebing Sedalam 25 Meter Gemparkan Warga Tuban

 
TUBAN - Warga Desa Jadi, Kecamatan Semanding, Kabupaten Tuban, digemparkan dengan penemuan mayat seorang pria di sebuah jurang sedalam 25 meter di Perbukitan Kapur Desa setempat, Sabtu (21/10/2023). Diduga pria tersebut meninggal lantaran jatuh dari atas tebing.

Kapolsek Semanding, Iptu Muhammad Yusuf mengungkapkan, jasad korban pertama kali ditemukan oleh warga yang hendak pergi ke ladang dan mencium bau busuk menyengat. Karena penasaran, kemudian dicari sumbernya dan menemukan sesosok mayat tergeletak di bawah jurang.

“Korban pertama kali ditemukan oleh warga yang mencium bau busuk menyengat. Kami dapat laporan kejadian ini dari Kepala Desa,” ungkapnya kepada JTV di lokasi kejadian.

Mendapat laporan dari warga, petugas kepolisian langsung datang ke lokasi kejadian dan melakukan identifikasi mayat korban. Diduga korban sudah meninggal dua hari lalu. Hingga kini, belum diketahui secara pasti identitas korban. 

“Didapati ada seorang mayat laki-laki, untuk identitas belum diketahui. Dugaan sementara korban terjatuh dari tebing,” tegas Kapolsek Semanding.

Dari hasil visum luar, korban memiliki ciri-ciri memakai satu gigi palsu berwarna perak di bagian atas. Selain itu, korban juga mengalami luka pada pergelangan tangan kanan. 

“Selanjutnya masih kita dalami. Menurut perkiraan tim kesehatan sudah 2 hari meninggal. Diduga jatuh dari ketinggian 25 meter,” imbuh Muhammad Yusuf menegaskan.

Untuk keperluan identifikasi, jasad korban selanjutnya dibawa petugas ke Rumah Sakit Umum Daerah Dokter Koesma Tuban. (dzi/rok)
Ikuti berita terkini JTV Bojonegoro di Google News