Iklan Beranda

Sketsa Bengawan
Selasa, 26 Desember 2023, 14:24 WIB
Last Updated 2023-12-26T07:24:18Z
TubanViewerViral

Pos Nataru Ala Koboi di Tuban Sedot Animo Pengunjung, Ada Kuda hingga Live Musik


TUBAN - Suasana berbeda disuguhkan untuk pemudik dan masyarakat yang melintasi Jalur Nasional Pantura Rembang Jawa Tengah menuju Surabaya Jawa Timur. Sebuah pos pelayanan natal dan tahun baru (Nataru) tahun 2024 didesain ala koboi, lengkap dengan ornamen layaknya dalam film-film.

Tak sekedar bangunan, pos di sisi utara Alun-alun Kabupaten Tuban tersebut juga menyiagakan sejumlah sheriff atau polisi koboi. Beberapa ekor kuda jinak juga disiapkan. Selain untuk patroli kawasan sekitar pos, kuda juga dapat diajak interaksi serta ditunggangi pengunjung.

Berbagai fasilitas gratis tersedia bagi pengunjung. Diantaranya pijat lelah, area bermain anak, ruang menyusui, cek kesehatan, hiburan musik, informasi seputar jalur mudik, serta makanan dan minuman. Sementara bagi penghobi swafoto, terdapat banyak spot foto menarik yang bisa dimanfaatkan.

“Ini sebenarnya saya sejak kemarin-kemarin lihat ada pos bagus. Terus anak-anak minta kesini bisa foto-foto dan bermain. Banyak spot foto, bisa naik kuda dan makanan gratis serta live musik,” jelas Puspita, salah satu pengunjung.

Pos pelayanan Polres Tuban ini didesain menarik agar para pemudik tertarik singgah. Perjalanan panjang melintasi Jalur Nasional Pantura pastinya melelahkan, sehingga para pemudik diimbau beristirahat di pos koboi. Para sherif atau polisi koboi dipastikan siap melayani dan memberi keamanan terhadap pengunjung serta masyarakat sekitar.

“Pos pelayanan ini kita desain dengan tema koboi agar tidak terlihat seram dan menakutkan bagi anak-anak. Lokasi pos pelayanan ini tepat di pusat tempat perayaan tahun baru,” jelas Kapolres Tuban, AKBP Suryono.

Lebih lanjut Kapolres Tuban menyebut, saat ini tingkat kepadatan arus lalu lintas mulai memenuhi Jalan Pantura Kabupaten Tuban. Diperkirakan puncak kemacetan akan terjadi pada hari ini karena sudah memasuki hari cuti bersama.
 
“Dari hasil pantauan petugas kami, jumlah kendaraan yang saat ini memenuhi arus lalu lintas di Jalan Pantura Kabupaten Tuban didominasi oleh kendaran yang berasal dari arah Jakarta menuju Surabaya. Alhamdulillah masih terkendali,” imbuhnya.
 
Sementara itu, pos pelayanan mudik natal dan tahun baru ini rencananya akan beroperasi selama operasi lilin semeru hingga 2 Januari 2024 mendatang. (dzi/rok)