Iklan Beranda

Redaksi JTV
Jumat, 16 Januari 2026, 18:34 WIB
Last Updated 2026-01-16T11:34:42Z
NgawiPojok PituViewerViral

Hilang Semalam, Seorang Kakek di Ngawi Ditemukan Tercebur Sumur

Petugas saat melakukan evakuasi terhadap kakek tercebur sumur di area persawahan Desa Kedungputri, Kecamatan Paron, Kabupaten Ngawi, Jumat (16/01/2026). Foto: Ito Wahyu/JTV.
NGAWI - Seorang kakek ditemukan tercebur sumur sedalam lima meter, di area persawahan Desa Kedungputri, Kecamatan Paron, Kabupaten Ngawi. Korban ditemukan dalam kondisi selamat, meski berada didalam sumur sejak dilaporkan hilang semalam.

Korban diketahui bernama Harjo Suwito, warga desa setempat. Kakek 65 tahun tersebut, dilaporkan hilang pada malam sebelum penemuan.

Kepala Desa Kedungputri, Tri Wahyudiono mengatakan, jika korban memang dilaporkan hilang sejak Kamis (15/01/2026) malam. Warga setempat juga sempat melakukan pencarian di sekitar kampung. 

“Hingga pada jumat siang warga menemukan pakaian berada di area persawahan, dan korban ditemukan berada didalam sumur, dengan kedalaman sekitar lima meter,” jelas Kades Kedungputri kepada JTV, Jumat (16/01/2026). 

Lanjut Tri Wahyudiono, warga sempat menyangka korban sudah meninggal dunia. Hingga akhirnya warga melaporkan kejadian itu ke pihak kepolisian, serta meminta bantuan tim sar dan damkar untuk melakukan evakuasi. 

“Tapi ternyata diketahui korban ternyata masih hidup. Tapi kondisinya lemas dan terdapat luka lebam, diduga akibat benturan saat tercebur ke dalam sumur,” imbuhnya.

Setelah berhasil dievakuasi, korban selanjutnya dibawa ke klinik terdekat untuk mendapat perawatan medis, karena kondisinya lemah. Polisi menduga, kakek 65 tahun itu hilang semalam sebelum kejadian dalam kondisi linglung. (ito/rok)