Iklan Beranda

Sketsa Bengawan
Sabtu, 10 Desember 2022, 14:33 WIB
Last Updated 2022-12-10T07:33:08Z
Hukum | PeristiwaJombangPojok PituViewerViral

Belasan Sandal Hilang Usai Sholat Jumat di Masjid Agung Jombang


JOMBANG - Jamaah yang baru selesai melaksanakan sholat jumat di Masjid Agung Baitulmukminin, Kabupaten Jombang, pada Jumat (09/12/2022) singa mendadak kebingungan. Pasalnya, belasan pasang sepatu dan sandal tidak berada di tempat asalnya.

Sebelumnya, para jamaah menaruh sepatu maupun sandal dengan tertata rapi bersama para jamaah yang lainnya di serambi masjid. Namun, selesai melaksanakan sholat jumat, sepatu dan sandal sudah tidak berada ditempatnya. Pelaku diduga beraksi saat jamaah sedang mengikuti sholat berjamaah.

Ibnu Al Farabi, salah satu jamaah mengatakan, rombongannya yang kehilangan sepatu maupun sandal jumlahnya ada belasan orang. Para jamaah pun menyayangkan atas peristiwa tersebut, pasalnya pada saat melangsungkan sholat jumat terdapat sejumlah petugas yang berjaga di lokasi.

“Rombongan saya yang sandal maupun sepatunya hilang ada belasan orang. Kami kan nggak tahu mas, ya saya taruh di serambi seperti pada umumnya. Tahu-tahu selesai jumatan hilang,” jelas Ibnu Al Farabi saat ditemui JTV di lokasi kejadian.

Sebelum kejadian ini, informasinya juga terdapat lima pasang sepatu milik pelajar yang hilang di masjid setempat. Atas kejadian ini, para jamaah berencana akan melaporkan kejadian tersebut kepada pihak kepolisian setempat. (ful/rok)