Iklan Beranda

Sketsa Bengawan
Senin, 26 Desember 2022, 15:37 WIB
Last Updated 2022-12-26T08:37:19Z
NgawiPojok PituViewerViral

Minibus Terbalik di Tol Ngawi Akibat Pecah Ban, 1 Meninggal 3 Luka


NGAWI - Kecelakaan tunggal terjadi di ruas tol Ngawi-Kertosono, tepatnya di kilometer 584 masuk Desa Kersikan, Kecamatan Geneng, Kabupaten Ngawi, minggu (25/12/2022). Minibus dengan nomor polisi B 1205 KYQ terbalik dan melintang di badan jalan tol setempat.

Pantauan JTV di lokasi, bagian depan minibus ringsek dan roda depan kiri patah. Akibat kecelakaan ini, seorang penumpang bernama Loveli Ayudia Putri 10 tahun, meninggal dunia. Korban langsung dibawa ke RSUD Soeroto Ngawi.

Sementara tiga orang yang masih satu keluarga mengalami luka. Korban luka dilarikan ke Rumah Sakit Widodo Ngawi untuk pertolongan medis.

Menurut Kasat Lantas Polres Ngawi, Iptu Achmad Fahmi Adiatma, kecelakaan bermula saat Suwendi (44) tahun, warga Cikarang Utara Kabupaten Bekasi, mengangkut tiga orang masih satu keluarga, melaju dari arah Surabaya menuju Solo. Sesampai di lokasi minibus pecah ban sehingga laju kendaraan oleng menabrak pembatas jalan tol hingga mobil terbalik.

“Roda minibus ini pecah, sehingga menabrak pembatas tol hingga kondisinya terbalik. Kerasnya benturan membuat penumpang juga terpental keluar kabin,” jelas Kasat Lantas Polres Ngawi.

Sementara itu, petugas Unit Gakkum Satlantas Polres Ngawi melakukan olah TKP. Sedangkan kendaraan yang mengalami kecelakaan dievakuasi petugas jasa marga ke pos terdekat. (ito/rok)