Iklan Beranda

Sketsa Bengawan
Sabtu, 03 Februari 2024, 12:08 WIB
Last Updated 2024-02-05T07:48:52Z
NgawiPojok PituPolitik | PemerintahanViewerViral

Pemkab Ngawi Siapkan Rp.7 Miliar Untuk Bangun Akses Jembatan Menuju IPLT


NGAWI - Dalam rencana pengembangan kawasan dan layanan Instalasi Pengolahan Lumpur Tinja (IPLT) di Desa Karangtengah Prandon, Pemkab Ngawi merencanakan pembangunan jembatan sebagai akses ke lokasi tersebut. Pembangunan jembatan ini juga untuk menggantikan jembatan sebelumnya.

Pemkab Ngawi melalui Dinas Perumahan Rakyat dan Kawasan Permukiman (DPRKP) juga telah membuat DED dan alokasi anggaran pembangunan jembatan sebesar Rp.7 miliar.

Kepala DPRKP Ngawi, Maftuh Affandy menjelaskan direncanakan dalam pembangunan dengan panjang 26 meter dan lebar 6 meter. Selain itu disisi kiri dan kanan jembatan akan ada penambahan pedestrian.

“Tahap saat ini mematangkan perencanaan sebelum nanti proses lelang pengerjaaan,” jelasnya kepada JTV, Sabtu (03/02/2024).

Diakuinya, pembangunan jembatan ini dilakukan karena melihat kondisi jembatan yang saat ini sudah ada kurang representatif, untuk kendaraan roda 4 terutama truk tangki tinja tidak dapat bersimpangan. Sehingga diperlukan pelebaran.

“Pengembangan akses dan IPLT ini mengingat saat ini sudah banyak hotel dan pabrik di NGAWI, sehingga optimalisasi dalam pengolahan air limbah domestik sangat diperlukan,” imbuhnya.

Kawasan IPLT juga akan menjadi pengembangan oleh Pemkab Ngawi karena direncakan akan ada pembangunan kampus perguruan tinggi. (ito/rok)

Ikuti berita terkini JTV Bojonegoro di Google News